![]() |
Pic from Google |
Annyeong. Kawan Nuna Rida!
Setiap hari tanpa kita sadari umur kita selalu bertambah dan artinya kita akan semakin menjadi tua. Namun yang tua bukan hanya kita saja sebagai manusia, bumi yang kita tempati semakin hari pun semakin tua tanpa kita sadari.
Lalu, apakah seumur hidup kita selama ini kita pernah menyayangi bumi yang kita tempati dan kita ambil sumber daya alamnya? Kalau sudah ya Alhamdulilah, kalau belum ya langsung saja dan segera sayangi bumi kita tercinta ini.
Lingkungan di sekitar saya dulu masih sangat asri & hijau. Namun sekarang berbeda. Sawah dan kebun bahkan hutan sudah menjadi bangunan yang tinggi menjulang ke langit seperti pabrik, perumahan hingga kantor-kantor pencakar langit.
Akibat yang ditimbulkan dari hal-hal tersebut adalah kurangnya lahan hijau. Maka dari itu mulai dari sekarang mari kita lakukan konservasi melalui reboisasi (penghijauan) agar anak cucu kita bisa menikmati hasil dari konservasi yang kita lakukan untuk masa depan. Namun tak hanya dengan cara konservasi saja kita bisa menyayangi bumi kita dengan cara melakukan 3R yaitu Reduce, Reuse, Recyle.
Bicara menyayangi bumi maka kita harus juga mengurangi sampah yang ada. Bisa dengan cara mengolah sampah menjadi barang jual yang siap pakai yang tentunya akan membawa berkah dan menghasilkan rupiah.
Selain itu, setiap orang pasti memiliki barang bekas yang tidak terpakai namun ternyata tidak dimanfaatkan dengan baik dan malah berakhir di tempat sampah begitu saja. Sayang banget kan? Eman-eman meni kalau kata orang Kendal bilang. Maka dari itu, mulai dari sekarang bijak mengelola barang bekas agar bisa membawa berkah. Bicara barang bekas saya jadi ingat dengan Prelo. Apa sih itu Prelo?
Prelo adalah situs jual beli online barang bekas yang aman & berkualitas. Prelo berdiri di kota Kembang atau Paris Van Java yaitu kota Bandung. Setelah mengenal Prelo maka waktu itu juga saya langsung memutuskan untuk beli barang bekas di Prelo.
Ceritanya begini, semenjak aktif membaca dan menulis saya jadi sering baca buku & menulis di blog. Rata-rata buku yang saya baca adalah novel fiksi. Kenapa novel fiksi? karena novel fiksi itu bukan hanya sekedar bacaan saja. Namun bisa dijadikan hiburan, banyak juga ilmu yang bisa didapat dari novel fiksi.
Selain itu kita juga bisa belajar menulis cerita setelah kita banyak membaca novel fiksi. Saya belum pernah menemukan seorang penulis yang tidak suka baca. Sampai saat ini, yang saya ketahui adalah seorang penulis pasti punya hobi membaca. Novel fiksi pun akan tetap sama walaupun sudah berusia ratusan tahun lamanya. Ceritanya akan tetap sama dan tak berubah, berbeda dengan buku pelajaran yang kadang setiap tahun akan ada perubahan.
Beberapa waktu yang lalu, saya memutuskan untuk membeli novel fiksi lewat Prelo. Akhirnya saya membeli barang bekas novel fiksi Marry My CEO (Fanie Depurple). Harga barunya Rp.65.000 dan di Prelo harganya cuma Rp.20.000. Tuh kan tuh kan murah banget, kan? Ternyata masih bisa ditawar dan harganya jadi Rp.15.000. duh senengnya bisa belanja murah di Prelo.
Waktu itu saya bayar langsung transfer uang ke rekening Prelo dan tiga hari kemudian novel fiksi second yang saya beli sudah sampai di rumah saya. Transaksi jual beli di Prelo aman banget kok. Jadi kalian nggak usah khawatir ya. Lalu apa sih keuntungan dan keistimewaan dari Prelo? Ada banyak keistimewaan menggunakan Prelo berikut penjelasannya,
1. Bisa Jual-Beli Barang Second Dengan Mudah
Jika di situs lain kita hanya bisa melakukan pembelian saja, maka di Prelo kita bisa melakukan jual beli dengan mudah. Detail barangnya pun lengkap & real picture. Tentunya ekspektasi kita akan sama dengan realita yang ada.
Ada banyak barang-barang second berkualitas dan tentunya barang second ORIGINAL. NO KW & Say YES for Original. Kalau barang yang kalian beli ternyata barang KW, maka kalian harus segera menghubungi Prelo.
Ada banyak barang bekas yang tersedia di Prelo mulai produk dalam negeri hingga produk luar negeri. Ada banyak kategori barang second di Prelo yaitu mulai dari pakaian wanita, pakaian pria, alat-alat make up & kecantikan, buku, gadget, barang bekas yang berhubungan dengan hobi, barang-barang antik, perlengkapan bayi & anak-anak, hingga peralatan dan perlengkapan rumah.
2. Prelo Menggunakan Fitur Chatting & Nego
Cuma Prelo yang bisa, belanja bisa tawar menawar seperti di pasar tradisional. Fitur TAWAR inilah yang paling saya suka karena dengan begitu kita bisa mendapatkan harga yang murah & sesuai dengan isi dompet kita. Fitur chatting juga memudahkan penjual & pembeli untuk bertransaksi agar terjadi proses jual beli yang saling menguntungkan.
3. Fitur Refferal Bonus dari Prelo
Jika kalian sedang merencankan untuk belanja di Prelo. Jangan lupa untuk menggunakan kode sitifaridah9e8cfd untuk mendapat referral bonus Rp.25.000. lumayan ka kalau dapat bonus Rp.25.000. jadi bisa lebih hemat uang jajan ya, teman!
4. Fitur Lovelist
Lovelist adalah daftar barang second di Prelo yang kalian sukai. Sekarang ini saya sedang menyukai dua barang second yang ada di Prelo yaitu berupa Notebook Acer Aspire One Series Orange. Ada banyak harapan jika saya membeli Notebook Acer Aspire One Series Orange bekas ini dikarenakan saya suka notebook karena bentuknya kecil tapi punya banyak kegunaan.
Sebenarnya pengen beli tapi ya gitu kalau beli notebook baru harganya mahal pemirsa. Kalau beli notebook bekas kan tentunya bisa hemat uang dong ya. Ya kan ya kan? Apalagi sekarang komputer kakak sudah rusak dan tidak bisa digunakan lagi.
Saat ini, saya juga sedang suka menulis dan aktif ngeblog. Selama ini saya ngeblog cuma lewat hape. Jadi kalau pakai notebook kan saya bisa lebih aktif dan kreatif dalam dunia ngeblog. Harga notebook tersebut yaitu Rp.2.000.000. padahal kalau beli baru harganya Rp.3.799.000. Murah banget kan harganya? Jika saya jadi membeli notebook tersebut maka saya turut serta mengurangi sampah karena bisa jadi penjual langsung membuangnya apabila sudah tak terpakai.
5. Aplikasi Prelo Tersedia di Google Play & Apps Store
Prelo kini sudah bisa di download di Google Play atau Apps store. Ukuran aplikasi Prelo juga sedikit banget cuma 9,53 MB aja. Aplikasi Prelo juga sudah di download sebanyak 100 ribu. Saya lebih suka belanja menggunakan aplikasi Prelo karena lebih praktis. Namun sayangnya di tahun 2025 ini sudah tidak ada lagi aplikasi Prelo sehingga hal itu membuat saya ikut merasa sedih.
Tidak ada komentar
Terima Kasih Sudah Berkunjung ke Blog Nuna Rida dan Memberikan Komentar 🥰